Pasangan suami istri Vidi Aldiano dan Sheila Dara saat ini sedang berada di tanah suci guna melakukan ibadah umrah.
Dalam salah satu unggahannya di Instagram @vidialdiano, Vidi Aldiano menyebut bahwa ini merupakan perjalanan ke luar negeri pertamanya dengan sang istri, setelah hampir satu tahun menikah.
"Pertama kali ke luar negeri bareng istri, sempetnya baru setelah hampir mau 1 tahun menikah, dan langsung dapet izin untuk berkunjung ke tanah suci," tulisnya melengkapi foto yang diunggahnya.
Salah satu momen romantis keduanya selama berada di tanah suci juga diunggah oleh akun Instagram @vidialsheilaai.
Dalam salah satu unggahannya, Rabu (11/1/2023), tampak Vidi Aldiano dan Sheila Dara kehujanan saat berada di Mekah. Keduanya tampak berjalan cepat untuk mengindari hujan yang mulai turun.
Baca Juga:Putri Candrawathi Bakal Hadapi Sidang Tuntutan Kasus Pembunuhan Brigadir Yosua Pekan Depan
Sheila Dara yang memakai hijab berbentuk pashmina, berusaha menutupi kepala sang suami dengan pashminanya.
"Meni effort Sheila Dara, untuk nutupin suaminya kehujanan," kata Vidi Aldiano yang tampak memakai gamis dan peci putih.
"Gila, sayang banget nih," kata Sheila Dara sambil tersenyum.
"Ini ngaruh nggak sih, liat deh, cuma tiga perempat lagi, kurang all out loh, sinian dikit," kata Vidi Aldiano, yang disambut tawa sang istri.
Tingkah kocak keduanya membuat warganet ikut tersenyum dan mendoakan kebahagiaan pasangan ini.
Baca Juga:Berkaca ke Venna Melinda, Dhena Devanka Sebut Pernah Alami KDRT tapi Tak Ada yang Tahu
"Yang penting kan istrinya ada usaha biar suaminya gak kena hujan mas," tulis warganet di kolom komentar.
"Bahagia aq tuh liat Kak Sheila ngakak," kata warganet yang lain.
"Rahasianya Vidi Aldiano menaklukkan hati seorang introvert macam Sheila Dara, apa ya?" tanya warganet yang penasaran.