Pedangdut Wika Salim baru saja mengunggah sebuah video yang memperlihatkan dirinya sedang memasak.
Dalam video terlihat dirinya sedang sibuk mengaduk-aduk nasi di atas teflon. Rupanya ia memasak nasi goreng.
“Maaf cuma bisa bikinin kamu sarapan ini," tulisnya dalam keterangan unggahan tersebut, dikutip Rabu (18/1/23).
Tetapi tak diketahui secara pasti untuk siapa nasi goreng itu ditujukan. Hanya saja seperti diketahui, saat ini Wika Salim sedang menjalani hubungan spesial dengan Max Adam Kamil.
Baca Juga:Sempat Didamaikan di Bawah Tekanan, Polisi Tangkap Enam Pelaku Pemerkosaan Remaja di Brebes
Unggahan wanita berusia 30 tahun ini sontak saja langsung mencuri perhatian warganet, terutama kaum adam.
Bagaimana tidak, alih-alih masakan, warganet malah salah fokus dengan penampilan Wika Salim. Pasalnya, di situ ia hanya mengenakan daster tipis tanpa lengan.
Kulit putih dan mulus Wika Salim juga terekspos dengan jelas saat kamera di belakang perlahan berusaha menyorot masakan apa yang sedang dibuatnya.
Di akhir video, Wika Salim yang tampil tetap cantik tanpa makeup memamerkan hasil masakannya, yakni nasi goreng dengan beberapa lauk di atasnya.
Karenanya, tak heran fans pria mulai berandai-andai menjadi suami Wika Salim. Bahkan ada yang mengaku bersedia dibuatkan hidangan apapun asalkan Wika yang memasak.
Baca Juga:Beredar Obrolan Lawas Chef Renatta dengan Dikta Pakai Typing Jamet: Leh Nalan Gak?
"Kalo modelan begini mau masak nasi gorengnya keasinan juga, tetep diabisin," komentar salah satu warganet.
"Kaya nya enak di peluk dari belakang.sambil bilang "masak apa hari ini sayang ?" komentar yang lain.
"Melihat kamu aja, udah jadi menu sarapan buat aku," sahut yang lain.