Curahan hati Tiara Andini menuai simpati warganet di tengah kabar pernikahan dan perceraian diam-diam pacarnya, Alshad Ahmad, dengan Nissa Asyifa.
Dalam curhatan tersebut, Tiara Andini mengungkapkan bahwa dirinya adalah sosok yang tak pernah mau menunjukkan kesedihan di depan banyak orang.
"Pasti aku sedih sebenernya ya denger berita kayak gitu, cuman aku enggak mau dong menunjukkan di depan semua orang karena kan memang itu yang mereka cari gitu kan," kata Tiara saat ditanya soal berita yang menjatuhkan dirinya dalam video di kanal YouTube PUELLA ID satu tahun lalu itu.
Potongan video itu kini viral kembali setelah diunggah akun TikTok @sarjanacurhat satu hari lalu.
Baca Juga:Ramadhan Tiba, Joko Susilo Akui Arema FC Kesulitan Cari Lapangan untuk Latihan Malam Hari
Lewat pengakuannya dalam video lama tersebut, Tiara Andini mengaku terbiasa memendam sendiri perasaan sedih yang mengusiknya.
Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat ini mengatakan, segala kesedihan yang ia pendam hanya ia keluarkan seorang diri di dalam kamar.
"Bantal, guling, selimutku itu adalah saksi biksu aku untuk, 'Aduh ini kenapa sih kayak gini,'" ujarnya pada Cinta Laura sang host.
Salah satu alasannya lainnya, Tiara tak mau mengecewakan orang-orang yang selama ini memberikan dukungan untuknya. Mendengar curhatan lama Tiara itu, warganet pun mengutarakan simpati padanya.
"Titi.. kamu lagi ngapain yaa sekarang," komentar warganet.
Baca Juga:Berita Sindir Ria Ricis Diketahui Anak, Bunga Zainal: Gue Kapok!
"Pasti gak bisa tidur ya titi,,,aaaa peluk jauh semngat kamu wanita kuat," tambah yang lain.
Ada juga yang menuliskan, "Semangat Titi."
Hubungan Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa kini tengah viral dibahas di media sosial. Belakangan diketahui ternyata Alshad Ahmad sudah menikah dengan mantan kekasihnya itu pada 30 September 2022.
Hal tersebut diketahui dari foto riwayat perkara perceraian antara Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa dengan nomor perkara 5361/Pdt.G/2022/PA.Badg, dalam status pembuatan akta cerai di Pengadilan Agama Bandung.
Alshad sendiri disebut sudah berpacaran dengan Tiara Andini sejak Maret 2022, kemudian menikah dengan Nissa pada September 2022 dalam kondisi Nissa mengandung buah hati bersama Alshad. Bayi mereka kemudian lahir pada Oktober 2022.
Lalu, perkara cerai didaftarkan Alshad sejak 11 November 2022. Adapun sidang pertama perceraian telah dilaksanakan pada 23 November 2022.
Barulah putusan cerai terjadi pada 2 Desember 2022. Terakhir, putusan ikrar talak dan pembuatan akta cerai secara resmi dikeluarkan pada 28 Desember 2022.
Kabar ini terkuak setelah curhatan Nissa di Instagram viral terkait bayinya dan pertanggungjawaban seseorang. Ia juga menuliskan agar warganet tidak terlalu memuja idolanya di dunia maya.
Baik Alshad Ahmad maupun Tiara Andini, yang masih menjadi kekasihnya, hingga saat ini belum memberikan tanggapan soal isu tersebut.