Viral di media sosial seorang remaja cantik asal Garut yang sehari-hari bekerja sebagai pemulung bersama ayahnya, Asep. Tia diketahui masih duduk di kelas 1 SMP.
Nama Tia menjadi perbincangan publik karena wajahnya yang cantik dan bersih yang tak terlihat lusuh seperti seorang pemulung.
Baru-baru ini pun beredar video dengan narasi yang mengklaim Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengantarkan Tia pemulung cantik ke rumah keluarga besarnya.
Bahkan video tersebut juga mengklaim Tia merupakan keturunan mantan Presiden Soeharto alias berasal dari keluarga Cendana.
Baca Juga:Arsenal Dipastikan Tanpa Takehiro Tomiyasu Hingga Awal Musim Depan
Video klaim tersebut terungkap dari kanal Youtube Haba Artis. Dalam video tersebut tertulis judul 'HARI INI || SAH MENJADI KELUARGA CENDANA JOKOWI ANTAR TIA PEMULUNG CANTIK KERUMAH KELUARGA BESARNYA'.
Sedangkan di thumbnail video tertulis judul 'Tia Resmi Terbukti Keluarga Cendana Jokowi Pertemukan Tia dengan Keluarganya'.
Di video tersebut terdapat thumbnail foto Jokowi dan Ibu Negara Iriana yang disandingkan dengan foto Tia yang memakai baju kuning dan masker dan foto Tommy Soeharto mengenakan baju kemeja kuning dan peci.
Dalam video tersebut, narator mengklaim sosok Tia juga menjadi perhatian Presiden Jokowi. Bahkan dalam narasi tersebut Jokowi diklaim mengunjungi rumah Tia di kawasan Bandung.
"Belakangan ini sosok Tia pemulung cantik asal Bandung terus menuai atensi publik, salah satunya adalah orang nomor 1 di Indonesia yaitu Presiden Jokowi. Bapak Jokowi juga tergugah hatinya untuk mengunjungi Tia pemulung cantik di kawasan Bandung," ata narator dalam video tersebut.
Baca Juga:Ramadan Diprediksi Jatuh di Musim Pancaroba, Ini Tips Tetap Sehat Jalani Puasa
Bahkan Jokowi juga diklaim mengundang Tia ke Istana Kepresidenan.
"Kabarnya, hari ini Presiden Jokowi juga tak segan-segan turut mengundang Tia bersama orangtuanya ke Istana Presiden," kata narator.
"Bahkan kabarnya juga, Presiden Jokowi mengatakan akan mengangkat Tia menjadi anak tirinya. Soalnya beredar kabar keluarga Tia adalah keluarga dari Bapak Soeharto," sambung narator.
Penjelasan
Dalam video yang diunggah kanal Haba Artis dengan durasi 3.01, tidak ada bukti atau video tentang Jokowi mendatangi rumah Tia. Juga tak ada video yang menampilkan Jokowi mengundang Tia ke Istana Kepresidenan.
Di video tersebut hanya menampilkan kompilasi momen ketika Tia sedang memulung dan bertemu dengan Dedi Mulyadi.
Dalam video tersebut justru ditampilkan potongan video saat Jokowi kunjungan kerja di beberapa daerah.
Kesimpulan
Setelah melihat video tersebut, tidak sama sekali terdapat Jokowi yang mengantarkan Tia ke keluarga besarnya.
Video tersebut juga tidak terdapat kesesuaian antara judul dan thumbnail video yang diunggah dengan isinya.
Sehingga klaim Jokowi yang mengantarkan Tia ke keluarga besarnya, keluarga Cendana, adalah salah dan narasi di atas dapat dikategorikan sebagai konten hoaks atau menyesatkan