Komika Marshel Widianto baru-baru ini membuat heboh publik karena tiba-tiba mengumumkan kelahiran putra pertamanya yang bernama yang diberi nama Archie Hermawan Farid Gilandy Widianto. Marshel Widianto juga mengumumkan ia telah menikah dengan Yansen Indiani atau Cesen eks JKT48.
Saat menjadi bintang tamu di sebuah stasiun TV, Marshel Widianto mengungkapkan bahwa ia mencantumkan nama dari sosok orang yang ikut berjasa dalam hidupnya yakni Raffi Ahmad.
"Itulah kenapa nama tengah anak saya Farid. Archie Hermawan Farid Gilandy Widianto
Farid itulah nama tengah dari Raffi Ahmad, kan Raffi Farid Ahmad," ujar Marshel Widianto yang menjadi bintang tamu di program FYP dengan host Irfan Hakim dan Okky Lukman dikutip Mamagini dari Youtube Trans TV Official, Kamis (23/3/2023).
Selain mencantumkan nama tengah Raffi Ahmad, Marshel Widianto juga memasukan nama Crazy Rich Malang Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari serta sahabatnya Hermawan di nama putranya.
Baca Juga:Beda Dengan Mario Dandy Dan Shane, Sidang AG Bakal Digelar Tertutup Di PN Jaksel
"Gilandy tuh Gilang Shandy, Hermawan adalah Wali nikah saya dan abang-abangan saya yang saya sayangi," ucap Marshel Widianto.
Irfan Hakim pun menanyakan alasan Marshel mencantumkan nama Raffi Ahmad hingga Shandy Purnamasari di nama lengkap putranya.
"Itu yang endorse elu?," tanya Irfan Hakim.
Mendengar hal tersebut, Marshel Widianto menyebut bahwa orang-orang tersebut juga ikut membiayai kelahiran putranya.
"Bukan ngendorse lebih ke dekat, dan membiayai," jawab Marshel Widianto tertawa.
Baca Juga:Tayang Malam Ini, Intip Sinopsis Mechanic: Resurrection
Selain itu, Marshel Widianto mengaku bersyukur banyak yang menyayangi putranya. Ia menceritakan salah satu pemberian hadiah yakni stroller bayi yang harganya Rp 65 juta dari Juragan 99 dan bos MS Glow Shandy Purnamasari.
"Banyak yang sayang anak saya. Stroller anak saya Rp 65 Juta dari Mas Gilang dan Mba Shandy mereknya Fendi," katanya.