Youtuber Ria Ricis kembali jadi sorotan publik usai mengunggah foto terbaru di Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut, ia membagikan potret saat dirinya sedang berlibur ke Singapura bersama Moana.
Potret kebersamaan ibu dan anak ini justru disorot lantaran ketidakhadiran Teuku Ryan serta 'menghilangnya' cincin kawin Ria Ricis dari jari jemarinya.
Lantaran hal ini, beberapa warganet pun menduga bila rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan sedang tidak baik-baik saja.
Adik Oki Setyana Dewi ini diketahui berlibur ke Singapura bersama Moana dan beberapa timnya. Tidak hanya mengunjungi beberapa tempat wisata, ia juga mengunjungi beberapa toko untuk berbelanja.
Baca Juga:Lesti Kejora Sakit Tifus, Ivan Gunawan Beberkan Kondisi Kesehatannya: Sempat Demam Tinggi
Ria Ricis membagikan tujuh foto dirinya bersama Moana saat berada di Singapura. Mulai dari potret keduanya dengan latar belakang Marina Bay hingga kebersamaan saat keduanya berbelanja di salah satu toko.
Ibu satu anak ini mengenakan cargo pants hitam dipadu dengan kemeja bermotif warna senada. Sementara itu, Moana mengenakan setelan berwarna merah muda.
Pasangan ibu anak ini kompak memamerkan wajah riang dan senyum manis mereka dalam foto-foto tersebut.
Meski demikian, beberapa warganet justru salah fokus dengan cincin kawin Ria Ricis yang tak terlihat di jemarinya.
Ada yang mengaitkan dengan ketidakhadiran sosok Teuku Ryan pada liburan ini dengan gonjang ganjing dalam rumah tangga mereka.
"Kayanya lg brantem Bu ICIS SMA papa iyan," celetuk seorang warganet.
"Apa pikiran kakak ngga make cicin ? berarti kita se he'em," timpal warganet lain.
"sepemikiran dr kmrn storynya ga da saling ngetag," tambah warganet yang berbeda.
"Bu icis kok ga pake cincin,pulang yukk suaminya udah dirumah tuh," sahut salah satu warganet.
Sementara itu, Ria Ricis dalam vlognya menyinggung ketidakhadiran Teuku Ryan lantaran sang suami masih sibuk syuting.