Sudah satu tahun berlalu sejak Jessica Iskandar melaporkan Christoper Stefanus Budianto alias Steven ke Polda Metro Jaya gegara kasus penipuan yang merugikan dirinya hingga Rp 9,8 miliar.
Polisi sendiri sudah menetapkan Steven sebagai tersangka kasus penggelapan yang dilaporkan Jessica iskandar pada Maret 2023 lalu. Namun hingga kini, tak ada tindak lanjut apapun mengenai status Steven. Ia bahkan masih bebas dan tidak ada penahanan sama sekali.
Putus asa dengan ketidakjelasan ini, Jessica Iskandar pun mengadu kepada Presiden RI, Joko Widodo, melalui unggahan terbuka di akun Instagramnya.
"Kepada YTH presiden RI, Pak Jokowi, semoga bapak selalu sehat. Salam kenal dari saya, Jessica Iskandar, salah seorang ibu yang mengagumi kinerja bapak selama ini," tulis Jessica Iskandar dalam unggahannya yang memasang foto Jokowi.
Baca Juga:Mau Pergi Haji Dibilang Gak Ngantri, Raffi Ahmad Jawab Begini
"Ijinkan saya bercerita, saya adalah korban penipuan dari orang bernama Christoper Stefanus Budianto atau yang biasa saya panggil Steven. Setahun lalu Steven ini telah menipu saya senilai Rp 9,8 miliar. Dengan kedok penyewaan mobil. Sejak itupun saya langsung melapor polisi. Steven sendiri tidak pernah hadiri undangan BAP polisi, dengan alasan kerja," tulis Jessica Iskandar.
"Bulan lalu akhirnya Steven ditetapkan sebagai tersangka. Tetapi apa kelanjutan dari penetapan tersangka? Tidak ada tindak lanjut dari polisi atas status Steven sebagai tersangka. Tidak di panggil, tidak ditangkap, dan masih bebas di luar sana. Sudah banyak tenaga, waktu dan biaya yang saya keluarkan, berharap bisa mendapatkan keadilan dari hukum di Indonesia," lanjut Jessica Iskandar lebih lanjut.
Terakhir, ibu dari dua anak itu berharap Presiden Jokowi dapat membantu dirinya dan juga korban penipuan lain yang bernasib sama sepertinya.
Unggahan Jessica iskandar ini langsung mendapat dukungan dari banyak warganet. Di antaranya bahkan membantu menandai akun Instagram @jokowi, dengan harapan unggahan tersebut terbaca olehnya.
Selain itu, tak sedikit warganet yang ikut merasakan kekecewaan Jessica Iskandar lantaran kasusnya yang tak jelas penyelesaiannya.
Baca Juga:7 Insiden Kecelakaan Kereta Api Paling Mematikan di Dunia, Termasuk di Odisha India
"Maaf mba @inijedar, pak Jokowinya ditag @jokowi biar lebih jelas," kata warganet.
"Sekelas artis aja banyak duit susah dapet keadilan dari hukum di negeri ini, apalagi saya ya?" warganet bertanya-tanya.
"Dia kaya aja gak ditindaklanjuti, apalagi kita yang remahan rengginang. Haruskah kita semua lapor ke presiden?" tanya warganet.
"Semoga dibaca sama pak Jokowi, kasihan mba Jedar ya, tetap semangat, semoga kasusnya cepet ditindaklanjuti," doa warganet.