Nama Aldi Taher belakangan ini terus diperbincangkan lantaran tingkahnya yang nyeleneh. Mulai dari membuat lagu dari kasus viral hingga berencana maju dalam pemilihan legislatif 2024.
Uniknya, Aldi Taher justru memiliki jawaban nyentrik saat ditanya terkait pencalonannya menjadi bacaleg, terutama mengenai visi misi.
Alih-alih menjabarkan visi misinya maju menjadi caleg, Aldi Taher justru berulang kali menegaskan masyarakat agar tak memilih dirinya.
Seperti dalam cuplikan video yang dibagikan oleh akun Tiktok miliadermudaindonesia, Aldi Taher kembali menegaskan agar dirinya tidak dipilih.
Baca Juga:Potret Kris Dayanti Berhijab Bikin Salfok, Parasnya Disebut Mirip Mulan Jameela
"Ga usah pilih Aldi Taher," tegas Aldi Taher.
Saat disinggung mengenai visi misi yang diusung, Aldi Taher justru memberikan pesan terkait pemilihan Caleg.
"Lu kalau ketemu caleg atau bacaleg jangan tanya soal visi misi," ucap Aldi Taher.
Alih-alih menanyakn terkait visi misi, Aldi Taher justru seolah meminta caleg atau bacaleg tersebut mendengarkan keinginan rakyat.
Pasalnya, anggota legislatif digaji menggunakan uang rakyat.
Baca Juga:Nagita Slavina Foto Bareng Gege Elisa Dipuji Netizen: Kayak Seumuran
"Ya jangan tanya visi misinya, tanya rakyatnya pengennya apa, baru suruh dia 'eh gua pengennya ini, lu lakuin', udah gitu," jelas Aldi Taher.
Ia pun menyebut bila visi misi yang dimiliki oleh caleg ataupun bacaleg acapkali disesuaikan dengan keinginan pribadi bukan berdasarkan suara rakyat.
"Visi kamu apa? Visi misi apa? Ya itu menurut dia, bukan menurut rakyat," tandasnya.
Sontak saja pengakuan Aldi Taher ini ramai menuai beragam komentar dari warganet.
Tak sedikit yang justru memilih mendukung Aldi Taher untuk maju menjadi anggota legislatif.
"Di dpr butuh orang kaya gini aslinya," tulis seorang warganet.
"pokoknya dukung Aldi Taher," celetuk warganet lain.
"definisi pro rakyat bekerja untuk rakya. karna visi misi nya bisa di request by rakyat," tambah warganet yang berbeda.